Tampilan Microsoft Word Lengkap (2007, 2010, 2013, 2016)
MENGENAL TAMPILAN MICROSOFT WORD 2010
Pada postingan
sebelumnya telah dibahas tentang
Langkah-langkah Membuka dan Menutup Microsoft Word Lengkap, sesuai
dengan embel-embel yang ada pada judulnya yaitu Lengkap maka isinya pun
membahas tentang cara membuka atau memulai dan menutup atau mengakhiri
Microsoft Word lengkap dengan beragam cara dari yang mendasar, mudah, bahkan
dibahas juga cara-cara cepat untuk melakukan hal-hal yang telah disebutkan di
atas.
Setelah mampu memulai dan mengakhiri Microsoft Word dengan berbagai cara, kali ini akan dibahas tentang Tampilan Microsoft Word dan tentunya masih sama seperti postingan sebelumnya bahwa Microsoft Word yang digunakan atau akan dibahas ini adalah Microsoft Word 2010 yang dalam segi tampilan antar muka atau interface tidaklah jauh berbeda dengan saudara-saudaranya yaitu: Microsoft Word 2007, Microsoft Word 2013 dan Microsoft Word 2016.
Perbedaan
tampilan yang paling terlihat adalah dengan Microsoft Word 2007 yaitu pada
tombol Office Button yang diganti dengan menu File. Menu File ini mengingatkan
kita pada Microsoft Word pada versi sebelum Microsoft Word 2007 yaitu Microsoft
Word 2003 dan versi sebelumnya, bisa dikatakan bahwa tombol Office Button hanya
ada pada Microsoft Word 2007.
Berikut ini akan dibahas tentang tampilan Microsoft Word 2010 yang biasanya tampil secara
default.
Keterangan :
Quick Access Toolbar
Area ini berisi beberapa icon yang berguna untuk
mempercepat dalam melakukan akses tertentu sesuai dengan icon-icon yang ada di dalamnya, biasanya secara
standar Quick Access Toolbar ini menampilkan : Save, Undo, Redo namun kita juga dapat mengaturnya sesuai dengan kebutuhan yang sering kita gunakan dengan mengklik tombol Arrow Down (segitiga
kecil menghadap ke bawah).
Titel Bar
Title Bar atau Balok Judul, menampilkan judul atau nama dari dokumen Microsoft Word yang sedang
kita jalankan/buka.
Kontrol Jendela
Digunakan untuk mengatur tampilan lembar kerja Microsoft Word, pada
bagian ini terdiri dari 3 ikon:
Minimize menyembunyikan lembar kerja,
Maximize mengecilkan dan memperbesar tampilan lembar kerja,
Close untuk menutup
lembar kerja.
Menu Bar
Menu Bar ini terdiri dari sederetan menu yang ditandai dengan teks yang meliputi : File, Home, Insert, Page Layout, References, Mailing, Review, View. Bila diperlukan menu pada
Menu Bar ini bisa ditambahkan sesuai kebutuhan.
Ribbon
Ribbon merupakan area yang menampilkan isi dari Menu Bar yang sedang aktif, isi dari Menu Bar ini ditampilkan dalam bentuk group-group.
Group
Group adalah bagian dari Ribbon yang berisi icon-icon yang
memiliki fungsi masing-masing sesuai dengan Group nya.
Dialog box
Pada setiap group memiliki Dialog Box yang berfungsi untuk menampilkan jendela fungsi dari masing-masing groupnya.
Dokumen Area
Dokumen Area atau halaman kerja adalah tempat untuk
kita membuat dokumen pada Microsoft Word.
Ruler
Ruler ini ada dua macam yaitu Ruler Horizontal dan Ruler Vertikal yang
berguna untuk melihat ukuran pada Dokumen Area (halaman kerja).
Scroll
Scroll ada dua macam yaitu Scroll Vertikal dan Scroll Horizontal yang
berfungsi untuk menggulung Dokumen Area (halaman/lembar kerja).
Status Bar
Berfungsi untuk menampilkan berbagai informasi
tentang dokumen yang sedang dibuka, kita bisa mengaturnya dengan cara klik kanan pada status bar yang dimaksud.
Adapun status bar yang biasanya muncul secara default adalah:
Page,untuk mengetahui tentang informasi nomer halaman
Word,untuk mengetahui informasi berapa jumlah kata yang ada dalam dokumen.
Languange : untuk mengetahui dan mengatur format bahasa penulisan
Tombol View
Bagian ini berfungsi untuk melihat tampilan pada
halaman kerja, terdapat mode tampilan yang dapat diubah yaitu print layout,
full screen reading, web layout, outline dan draft.
Zoom
Berfungsi
untuk memperbesar atau memperkecil tampilan halaman pada Microsoft Word.
Demikian pembahasan mengenai
tampilan Microsoft Word 2010 semoga dapat memberikan bermanfaat
bagi segenap pembaca, sebagai catatan pengingat bahwa artikel ini juga
dapat diterapkan pada Microsoft Word 2007, 2103 maupun 2016.
Tampilan Microsoft Word Lengkap (2007, 2010, 2013, 2016)
Reviewed by KangDoel Rohman
on
Friday, August 26, 2016
Rating:
mantap makasi yaa ilmunya, izin untuk di pelajari yaa
ReplyDeleteBaik, silahkan ... Terimkasih sudah mampir
DeleteNama:muhammad aldo kurniawan
ReplyDeleteKelas:7a
No.absen:15
Hadir
Baik Aldo, terimakasih udah absen di sini ... he he..
ReplyDelete